... jika aku harus hidup di dunia ini, itu berarti bagiku bekerja memberi buah.. (Fil 1:22)..
Akhir segala sesuatu itu lebih baik dari sebuah awal. Perjalanan menuju Akhir adalah perjalanan yang penuh misteri. Ujung jalan selalu tersembunyi.
Dalam perjalanan hidupku, aku mengalami beberapa peristiwa sedih yang mendalam, yaitu ditinggal pergi selamanya oleh orang-orang yang aku kasihi. Kepergian dua kakakku Hendra dan Yuni yang begitu cepat dan kepergian Bapak Desember 2012 lalu.
Kepergian kepala keluarga dan beberapa anggota keluarga kami membuat aku terkadang merasa keluarga kami tidak lagi utuh, tidak lagi komplit, ada yang kurang. Aku kemudian menyadari bahwa hidup itu tidak ada yang sempurna, selalu saja ada kekurangan. Tetapi dalam kekuranganpun dan didalam ketidak-utuhan, aku harus belajar untuk selalu bersyukur, bersyukur dalam segala hal, bersyukur di dalam segala sesuatu.
Keluargaku, keluarga yang hidup penuh perjuangan. Memang hidup itu adalah perjuangan, perjuangan hingga akhirnya nanti. Bapak dan kedua saudaraku telah menyelesaikan perjuangan mereka. Kami yang masih hidup di dunia ini, masih berjuang bagi hidup kami, berjuang menyelesaikan pekerjaaan yang diberikan Tuhan kepada kami. Seperti kutipan surat Paulus diatas.. Jika aku harus hidup.., itu berarti bagiku bekerja memberi buah.
0 komentar:
Post a Comment