jangan pernah menyerah...
ada banyak pilihan dalam dunia ini bahkan kadang tidak terasa sesuatu yang kita pilih malahan membuat kita berada pada kondisi yang tidak menyenangkan, Atau kadang kita merasa bahwa apa yang kita pilih itu sudah tepat dan memang sudah semestinya seperti itu, tapi mengapa ada saja penyesalan, dan penyesalan itu kadang datang begitu cepat ketika kita baru saja memilih.., satu yang dibutuhkan yaitu pertimbangan dan pertimbangan.. memang kadang pertimbangan terlalu lama dan pertimbangan kita tidak mampu memberi jawaban. benar.. kadang pertimbangan kita tidak memberi jawaban, tapi satu hal yang saya pelajari bahwa pertimbangan kita harus didasari dengan pedoman yang benar-benar kita yakini bahwa pedoman itu adalah suatu kebenaran..

ada hal yang saya pelajari.. bahwa keadaan kita merupakan hasil dari kemauan kita sendiri, kita hanya perlu mengakui pengaruh dari luar dan berusaha merasakannya dengan cara kita sendiri yang membawa kebaikan dan tentu saja kita tidak hidup sendiri di dunia ini, tapi jangan kuatir dengan segala yang terjadi asalkan sekali lagi kita punya pedoman yang benar-benar kita yakini dan kita pegang teguh sebagai suatu kebenaran.

tadi itu intermeso..

mari kita semua berteriak dengan sekuat tenaga.." Hidupku adalah suatu kejadian yang luar Biasaaaaaaaaa ....."... benar hidupmu adalah suatu kejadian yang luar biasa dan syukurilah kehidupanmu.

suatu hari saya ketemu seorang pria sedang berjalan ke stasiun dengan membawa barang yang banyak dan dengan setengah mati mengangkatnya sendiri, kebetulan saya sedang ingin bertemu teman di stasiun dan saya menawarkan diri untuk membantunya.. akhir cerita dia tersenyum dan sangat menghormati kebaikan hati saya.. yang terpenting, hati saya bergembira secara otomatis setelah membantunya dan kegembiraan saya tertular kepada teman2 saya dan suasana menjadi gembira, sekarang saya mengerti kalau suasana hati dan pikiran itu bersifat seperti salah satu sifat koloid yaitu penghamburan cahaya dimana apabila partikel koloid disinari cahaya maka partikel itu akan menghaburkan cahaya itu kesekitarnya (seperti sinar lampu kendaraan pada saat kabut di malam hari).

suatu hari saya berjalan dengan seorang wanita yang pernah dekat dengan saya, dia sangat sering membuat suasana hati saya menjadi sangat tidak menyenangkan dan menyedihkan, walau kadang tidak terus seperti itu. selain dengan dia terdapat teman2 saya yang kebetulan sedang liburan dan berlibur bersama kami.. saat itu suasana hati saya sedang sangat tidak menyenangkan dan sepanjang jalan selain saya berkata kasar kepada dia, saya juga berkata kasar kepada teman2 saya dan membuat suasana menjadi sangat tidak menyenangkan.. sekarang saya mengerti kalau suasana hati selain bersifat sepeti koloid juga bersifat seperti partikel radioaktif yang memancarkan energi radioaktif berupa partikel-partikel foton yang sangat dapat merugikan jika energi itu tidak terpancar untuk sebagai mana mestinya..

masih banyak lagi hal lain dan ada solusi yang saya pelajari di dunia yang aneh ini tapi saya harus segera pulang karena waktu sudah menunjukan pukul 12 malam dan saya masih berada di warnet.. huahahaha..

bersambung..

0 komentar:

Followers